Minggu, 26 November 2023

Kenikmatan Cokelat untuk Kesehatan Fisik dan Non Fisik

 Kenikmatan Cokelat untuk Kesehatan Fisik dan Non Fisik


REJECT SPOT, Jakarta – Cokelat yang dijual di pasar Indonesia dan dunia memiliki rasa manis dan lembut di dalam mulut. Inilah alasan mengapa cokelat disukai oleh banyak orang. Dinukil dari liputan6.com, bahawa beragam jenis cokelat seperti seperti bittersweet chocolate, dark chocolate, white chocolate, dan milk chocolate mengandung theobramine dan phenylethylamine. 

Usut punya usut, zat ini ternyata berperan penting dalam mengatur dan mengolah perasaan senang, lho. FYI, perasaan senang dikarenakan oleh kinerja hormon serotin yang meningkat di dalam otak. Hormon ini sering disebut hormone kebahagiaan.

Sebagai Penyeimbang Hormon Stres

Saat tubuh sedang stres, otak akan meningkatkan hormon stres atau koristol. Nah, kadar hormon stres akan menjadi meningkat saat tubuh tidak mampu menghadapi hal yang membuat stres. 

Apabila tubuh tidak dapat menyeimbangkan hormon stres ini, maka kortisol akan lebih lama bersarang pada tubuh. Ini membuat hormon kebahagiaan akan berkurang dan berbahaya bagi tubuh, karena akan meningkatkan berbagai penyakit.

Tidak main-main, penyakit ini akan membahayakan fisik maupun non fisik. Nah, cokelat merupakan salah satu makanan yang dapat  mengurangi tingkat kadar hormon kortisol. Maka, tubuh akan mendapatkan dorongan untuk menormalkan hormon stres di dalam tubuh.

Mencegah Penyakit Jantung

Tahukah kamu, bahwa cokelat panas dapat membantu meningkatkan aliran darah ke otak?

Berbagai manfaat cokelat, ternyata dapat dirasakan oleh kesehatan fisik dan jiwa. Menikmati cokelat bagaikan sambil berenang sambil minum air, kita dapat menikmati rasanya yang enak, juga mendapatkan berbagai manfaat yang baik untuk tubuh.
Mengonsumsi cokelat yang rutin dapat mencegah penyakit jantung. 

Baca yang lainnya: Kenikmatan Oregano Pada Makanan

Dikutip dari merdeka.com, “Dalam The Journal of Nutrition, menunjukkan bahwa konsumsi cokelat dapat membantu mengurangi kadar kolesterol low-density lipoprotein (LDL), atau juga biasa dikenal sebagai ‘kolesterol jahat."

Kenikmatan Cokelat untuk Kesehatan Fisik dan Non Fisik

Seperti dua mata koin yang berbeda, terlalu banyak mengonsumsi cokelat juga ternyata berdampak buruk untuk tubuh. Mengonsumsi cokelat dengan tambahan gula dan pemanis lainnya membuat penikmat cokelat memiliki kelebihan asupan gula. Ini akan memicu penyakit lainnya, seperti diabetes.

Bijak Mengonsumsi Produk Berbahan Cokelat

Apapun jenis makanan dan minuman, jika tubuh terlalu banyak mengonsumsi berbagai makanan dan minuman, maka akan mendapatkan dampak buruk bagi tubuh, seperti obesitas. Bijak memilih makanan dan tahu ambang batas mengonsumsi makanan dan minuman adalah cara yang baik, agar tubuh tidak menjadi sumber penyakit.

Kamu dapat menikmati cokelat dari Delfie, Van Hauten, dan merek lainnya dengan harga yang relatif murah di Rejectspot.com. Selain itu, Reject Spot juga menjual berbagai makanan berbahan dasar cokelat lainnya yang dapat membantumu untuk menaikkan mood yang baik.

Reject Spot adalah spot online pertama yang menjual barang cuci gudang. Karenanya, produk cokelat dan produk yang lainnya relatif lebih murah daripada market place lainnya.

Mengapa Reject Spot mendapatkan harga yang relatif murah? Karena Reject Spot menjual produk yang belum terjual, produksi yang diproduksi berlebih di pabrik, produk mendekati expired tetapi masih layak di konsumsi, dan juga produk dari sisa export dan import.

Follow Reject Spot di Instagram @rejectspot, agar kamu mendapatkan info terbaru dari Reject Spot, karena selain harga yang relatif murah, Reject Spot memiliki berbagai promo menarik lainnya, lho.


ANTARA LIGHT ROAST VS DARK ROAST

 Sebelum secangkir kopi dapat kamu nikmati, tahukah kamu bahwa kopi memiliki proses panjang dari proses tanam, panen, pengolahan hingga dapat kamu nikmati? Yap! Kopi memiliki proses pengolahan yang sangat panjang.


Salah satu bagian terpenting dari proses ini adalah roasting kopi! Meskipun ada beberapa roast level yang berbeda untuk dipilih, dua yang paling umum adalah light roast dan dark roast.

ANTARA LIGHT ROAST VS DARK ROAST
Sumber : Unsplash

Apakah proses roasting kopi akan mempengaruhi cita rasa kopi yang kita minum? Tentu saja! Oleh karena itu, penting untuk tahu level roast apa yang pas untuk secangkir kopi kesukaanmu!

Seberapa Penting Proses Roasting Kopi?
Kita tentu tidak bisa menikmati secangkir kopi dengan biji kopi yang langsung kita petik dari pohon. Itulah mengapa proses pengolahan kopi ini sangat panjang. Dan itu juga menyatakan bahwa setiap proses pengolahan ini penting untuk memastikan kopi yang kita minum aman dan tentunya berkualitas. Tidak terkecuali proses roasting kopi. Sebelum di roasting, biji itu berwarna hijau dan memilik tekstur yang lembut, dengan aroma alami perkebunan yang segar. Proses roasting kopi bertujuan untuk mengubah biji kopi mentah ini menjadi biji yang beraroma renyah dan khas yang kita kenal sebagai kopi.

Dan setiap penikmat kopi memiliki takaran bahkan komposisi yang berbeda, untuk menjadikan secangkir kopi itu lebih bermakna bagi mereka dua variasi kopi, dari berbagai negara asal atau tumbuh di lingkungan yang berbeda, cenderung terasa sangat berbeda, bahkan dengan menggunakan metode dan teknik roasting yang sama.

Tahukah kamu? Proses roasting dan level roasting ternyata berperan besar dalam mempengaruhi cita rasa kopimu, loh!

Mengetahui macam-macam tingkatan roasting pada kopi sama pentingnya dengan mengetahui single origin apa yang akan kamu beli untuk diseduh nantinya.

baca selengkapnya https://blog.lakopi.id/light-roast-vs-dark-roast/

Beli greenbeans kopi langsung dari petani?
[url]https://lakopi.id/beli/​[/url]

Bergabung jadi mitra petani kopi Lakopi:
[url]http://bit.ly/lakopi-regist​[/url]

Follow IG Lakopi:
[url]https://www.instagram.com/lakopi.id/​[/url]

Join Grup WhatsApp Keluh Kesah Kopi:
https://chat.whatsapp.com/KoafvaKU5io50NP4H7YXI9

Kamu petani kopi? Join Grup Facebook Petani Kopi Go Digital
https://www.facebook.com/groups/1044302146027269


Resep Nugget Labu Kuning

 

Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!


Nah, labu pun bisa dibuat nugget dan rasanya mantul, endeus banget. Penasaran apa resepnya? Yuk simak di ulasan berikut ini!

Bahan-Bahan:

1. Labu kuning matang 1/2 buah.
Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Gambar: Dokpri
Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Bahan-bahan: Dokpri

2. Tepung terigu 1/2 kg
3. Gula pasir 200 gram
4. Susu bubuk 100 gram atau boleh kental manis 2 sachet
5. Garam 1 sdt
6. Tepung panir 1/4 kg
Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Tepung panir: Dokpri

7. Minyak goreng
8. Air secukupnya
9. Telur 2 butir
10. Margarin secukupnya

Langkah pembuatan:

1. Bersihkan labu dan potong dadu lalu kukus hingga empuk.
2. Angkat labu dinginkan, lalu haluskan dengan ditekan-tekan centong. Kalau mau blender juga bisa.

Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Gambar: Dokpri

3. Campurkan terigu bersama gula, garam, dan SKM ke dalam adonan labu. Tambah air jika masih kental.

Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Gambar: Dokpri

4. Aduk hingga tercampur.
5. Sediakan loyang yang telah dilapisi plastik dan diolesi margarin
6. Kukus sekitar 20 menit tes tusuk kematangan.
7. Angkat dan dinginkan lalu potong persegi.
8. Sediakan wadah untuk kuning putih telur sebagai pencelup.
9. Celupkan potongan nugget ke dalam putih telur, yang dicampur sedikit terigu gulingkan di tepung panir/roti.

Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Dokpri

10. Diamkan di freezer sekitar 1 jam

Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Dokpri

11. Goreng hingga kecoklatan dengan api sedang.

12. Taburi dengan parutan coklat dan keju. Atau boleh ceres tergantung selera.

Bosan Dengan Menu Labu Yang Itu-itu Saja? Yuk, Cobain Resep Nugget Labu Kuning Ini!
Dokpri

Zatil Mutie
Cianjur, 06022021

Rabu, 22 November 2023

RESEP ROTI PIZZA AYAM, BEKAL PRAKTIS UNTUK SI KECIL

 ROTI PIZZA AYAM, BEKAL PRAKTIS UNTUK SI KECIL


Bahan Utama
• ¼ dada ayam tanpa tulang, dipotong dadu
• 1 sdt bubuk bawang putih
• ½ sdt lada hitam
• ½ sdt garam
• ½ buah paprika potong dadu
• ½ sdt saus tomat atau saus pasta
• 1 buah tomat potong dadu
• 1 bawang bombay ukurang sedang, dipotong dadu
• 2 lembar roti tawar
• Keju mozarella, secukupnya

CARA MUDAH MENDAPATKAN PENGHASILAN TAMBAHAN KLIK DISINI

Cara Membuat
1. Panaskan teflon, kemudian tumis ayam dan tambahkan lada hitam, bawang putih bubuk, dan garam. Aduk hingga rata sampai setengah matang. Jika dibutuhkan, tambahkan sedikit air.
2. Masukkan tomat, bawang bombay, dan paprika, aduk semua bahan hingga matang merata. Angkat dan sisihkan.
3. Siapkan roti tawar, dan olesi dengan saus tomat atau saus pasta. Ratakan dengan sendok.
4. Taburkan keju mozarella di atas roti, dan taburkan isi pizza di atasnya.
5. Tutupi bagian atas dengan keju lembaran, kemudian panggang pizza hingga keju meleleh di dalam oven. Angkat dan dinginkan.


Resep Sempol Ayam Jajanan Anak-anak yang Dirindukan Selama Sekolah di Rumah

 Sempol Ayam Jajanan Anak-anak yang Dirindukan Selama Sekolah di Rumah

google

Kita orang dewasa aja udah pasti suka banget jajan dong? Tapi selama pandemic ini keinginann buat jajan agak dikurangi atau bisanya hanya lewat ojek online saja tidak ke tempatnya langsung. Hal ini juga pasti dirasakan anak-anak, biasanya di depan sekolahnya banyak jajanan yang menggoda untuk dibeli kayak sempol misalnya. Nah, biar anak-anak kurang rasa kangennya sama jajanan sekolah coba bikin sendiri aja, lumayan buat ngurangin kangennya sembari nonton kartun misalnya


Bahan-bahan:
·        300 gram ayam fillet (yang sudah digiling hingga halus)
·        100 gram tepung tapioka
·        45 gram tepung terigu
·        3 siung bawang merah (yang sudah dihaluskan)
·        4 siung bawang putih (yang sudah dihaluskan)
·        2 butir telur (1 untuk campuran, sedangkan 1 lagi untuk lapisan saat saat menggoreng)
·        2 batang daun bawang

·        Bahan bumbu:
·        Garam, gula, dan lada (secukupnya)
·        Kaldu bubuk (secukupnya)
·        Minyak ikan (secukupnya)

Cara membuat:
·        Pertama, campur semua bahan dan aduk hingga tercampur rata.
·        Pastikan rasa sudah sesuai selera, kemudian siapkan air dalam panci dan didihkan.
·        Lumuri tangan dengan minyak, lalu ambil sedikit adonan dan lilitkan pada tusuk sate hingga menempel kencang dan padat. Lakukan terus hingga seluruh adonan habis.
·        Setelah itu, rebus kembali adonan sempol selama 12 hingga 15 menit. Angkat dan biarkan hingga dingin.
·        Lanjut ke proses penggorengan. Pertama, kocok telur, lalu beri garam secukupnya.
·        Selanjutnya, masukkan adonan sempol ke dalam telur. Lalu, goreng hingga kecoklatan. Sempol ayam pun siap dinikmati.