Kamis, 21 Maret 2024

Resep Brownies Kukus.

  By @rikaekawati   

Bahan  
• 4 butir telur, suhu ruang   
• 150 gr gula pasir  
• 2 sdt SP halal   
• 80 gr tepung terigu protein sedang  
• 35 gr cokelat bubuk   
• 1 sdt baking powder  
• 75 gr dark cooking chocolate (DCC)   
• 120 gr butter  
• 50 ml skm   
  

Cara Membuat  
1. Campur butter & DCC, lalu lelehkan dg cara ditim (tapi tidak sampai mendidih). Lalu, dinginkan di suhu ruang.  
2. Kocok telur, gula pasir, & SP sampai mengembang & kental berjejak.   
3. Masukkan campuran tepung terigu, cokelat bubuk  , baking powder, yang sudah diayak. Kocok sebentar dg mixer berkecepatan rendah.   
4. Tuang campuran butter & DCC ke adonan, lalu aduk balik hingga rata sampai tidak ada endapan cairan.   
5. Ambil 2 sdm adonan, campur dg skm cokelat. Ini nanti untuk lapisan tengah brownies.   
6. Bagi adonan menjadi 2 bagian sama banyak.   
7. Panaskan kukusan. Siapkan loyang yang sudah diolesi butter & diberi tepung terigu.   
8. Tuang 1 bagian adonan ke loyang, kukus selama 10 menit.   
9. Tuang adonan yang sudah dicampur kental manis cokelat, kukus selama 10 menit.   
10. Tuang 1 bagian adonan ke loyang, kukus selama 10 menit.   
11. Keluarkan loyang dari kukusan. Setelah dingin, keluarkan brownies dari loyang. Sajikan.   
  
TipsDapurTehRika :   
Jangan lupa untuk membungkus tutup kukusan dg kain lap/serbet bersih untuk menjaga supaya tidak ada uap air yg jatuh ke atas permukaan brownies.   
  
Selamat mencoba


Tidak ada komentar:

Posting Komentar