By @anna_christanto
Bahan kulit :
200gr tepung ketan
50gr tepung tapioka
1sdm tepung beras
Sedikit garam
50gr gula halus
200ml air hangat
Pewarna makanan merah, ijo, biru, ungu
Cara : campur smua bahan jadi satu, kecuali pewarna makanan, bagi menjadi 5bagian yg sama, 1bagian biarkan putih, yg lain masing2 diberi pewarna makanan, bagi masing2 warna menjadi 4 buah bulatan, hasilnya menjadi 20 bh
Bahan isi :
100gr kacang ijo direndam semalam
50gr gula pasir
1sachet susu kental manis putih
150ml santan
Sedikit garam
Sedikit vanila
Cara :
Kukus kacang ijo sampai empuk kurang lebih 40menit, lalu haluskan dengan blender, campur bahan lainnya, masak hingga menjadi pasta, sering2 diaduk ya supaya tidak gosong pada dasar wajan, angkat, biarkan dingin, bagi menjadi 20bh bulatan
Lapisan luar :
Air secukupnya
Wijen secukupnya
Cara buatnya :
Ambil satu bagian kulit, pipihkan lalu beri isian, lakukan hingga smua habis
Siapkan wijen di wadah
Ambil bulatan onde onde, celupkan sebentar pada air lalu gulingkan pada wijen, sedikit ditekan supaya wijen nempel sempurna dan tidak rontok saat digoreng
Panaskan minyak, goreng onde onde dengan api kecil sambil sering diaduk2 supaya matang merata
Angkat, siap disajikan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar