Rabu, 15 Juni 2022

Resep Martabak Manis Mini

 Resep Martabak Manis Mini


Bahan-bahan :
BAHAN 1:
Tepung terigu protein sedang - 300 gram
Tepung tapioka - 1 sdm
Susu bubuk - 1 sdm
Soda kue - 1/2 sdt
Baking powder - 1 sdt
Gula pasir - 2 sdm
Garam - 1/4 sdt
Air - 375 ml
Vanilli bubuk - 1 sdt
Telur, ukuran kecil - 2 butir

BAHAN 2:
Air - 1 sdm
Baking soda - 3/4 sdt

TOPPING:
Margarin - secukupnya
Meses - secukupnya
Keju - secukupnya
Susu kental manis - secukupnya

Langkah:
Dalam wadah campur terigu, tapioka, garam, gula, dan susu bubuk. Kemudian aduk rata.
Masukkan air sedikit demi sedikit sambil di mixer sampai rata hingga selama 5-6 menit dengan kecepatan sedang.
Masukan telur dan baking powder, mixer sebentar atau campur rata dengan whisk. Diamkan minimal satu jam atau lebih supaya aromanya terfermentasi dan tidak bau tepung.
Panaskan cetakan martabak mini.
Masukkan 3/4 sdt soda kue dengan 1 sdm air, masukkan ke dalam adonan, aduk rata. Tuang 1 sendok sayur adonan ke dalam cetakan, ratakan ke dinding cetakan.
Tuang dengan cepat ke semua lubang cetakan agar matang bersamaan. Biarkan sampai berlubang-lubang, taburi sedikit gula pasir, lalu tutup cetakan, biarkan sampai matang.
Angkat, oles margarin selagi panas. Beri topping sesuai selera: Coklat meses, susu kental manis, keju parut.  martabak mini siap disajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar