Selain aneka sajian berat, daging ikan fillet juga bisa anda olah jadi kerupuk gurih nan renyah. Kemplang ini juga lebih sehat karena tidak digoreng, namun hanya perlu dipanggang di atas bara api atau dalam oven.
Bahan-bahan
Ikan tenggiri, ambil fillet dagingnya – 500 gram
Tepung sagu – 800 gram
Bawang putih, haluskan – 5 siung
Garam – 3 sdm
Penyedap rasa, opsional – 1 sdt
Air dingin – 500 ml
Langkah :
Giling daging ikan hingga halus.
Dalam wadah, campur gilingan daging dengan air dingin, bawang putih, garam, dan penyedap rasa. Aduk rata sembari masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit.
Uleni adonan hingga kalis dan bentuk adonan jadi lenjeran.
Rebus adonan selama 1 jam, lalu angkat dan tiriskan. Biarkan dingin lalu iris-iris adonan dengan ketebalan sesuai selera.
Tata adonan/kemplang di atas wadah lebar, nampan atau tampah yang telah dilapisi plastik. Jemur kemplang di bawah sinar matahari hingga kering.
Panggang kemplang di atas bara api atau oven bersuhu 150°C hingga nampak kecoklatan di kedua sisinya.
Kemplang Siap disajikan atau simpan dalam toples kedap udara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar